Minggu, 04 Maret 2012

Karakteristik Proyek

Karakteristik merupakan persamaan kata dari karakter, watak, dan sifat. Karakteristik memiliki beberapa pengertian yaitu sebagai berikut:
  1. Suatu kualitas atau sifat yang tetap yang dapat dijadikan ciri untuk mengidentifikasikan seorang pribadi, suatu objek, suatu kejadian.
  2. Intergrasi sifat-sifat individual dalam bentuk suatu kesatuan.
  3. Kepribadian seeorang, dipertimbangkan dari titik pandangan etis atau moral.
 Jadi karakteristik memiliki arti yaitu suatu sifat yang khas yang dimiliki seseorang atau suatu objek.

Karakteristik Proyek
  1. Unik, Produk yang dihasilkan memiliki karakter yang unik atau berbeda setiap proyek.
  2. Sementara, memiliki fase awal dan akhir dalam setiap kegiatannya dalam suatu waktu tertentu yang memiliki batasan.
  3. Progressive Elaboraton, setiap proyek dapat di kembangkan dalam suatu kurun waktu tertentu dari beberapa konsep, gagasan dan strategi.

Kaitan antara Strategi dan Proyek

            Strategi dan Proyek saling berhubungan, berikatan dan mendukung kuat satu dengan yang lainnya. Pengertian dari strategi sendiri adalah suatu cara yang berkaitan dengan pelaksanaan gagasan, perencanaan. dalam menyelesaikan suatu permasalahan.

            Kaitan antara strategi dan proyek adalah jika memiliki strategi yang baik dan diko-ordinasi dalam suatu tim, efisien dan memiliki taktik dalam mencapai tujuan proyek tersebut maka hasil dari proyek dapat diselesaikan dengan baik. Jadi intinya, memiliki strategi yang baik maka proyek akan dapat diselesaikan dengan baik.
Keahlian Manajer Proyek
Manajer Proyek adalah orang yang bertanggung jawab dalam memimpin dan menyelesaikan dengan baik dalam suatu proyek. Berikut ini adalah beberapa keahlian manajer proyek:
  1. Keterampilan Manajemen Sumber Daya Manusia: Pekerjaan Manajer  yang paling penting adalah mengelola sumber daya manusia. Sukses dalam Proyek disebabkan kesuksesan me-manajemen sumber daya manusia. 
  2. Ketrampilan Komunikasi: Manajer proyek perlu untuk mencari informasi; membahas masalah; memberikan instruksi, berinteraksi untuk menyelesaikan proyek. Selain itu, mereka harus berkomunikasi pada semua tingkatan dalam rangka untuk menginformasikan tentang status proyek ketika mengelola proyek. Oleh karena itu keterampilan komunikasi sangat penting bagi manajer proyek.
  3.   Kemampuan Membuat Keputusan: Manajer proyek membuat banyak keputusan untuk membuat proyek ini menjadi berhasil. Manajer proyek perlu untuk mengumpulkan informasi lebih lanjut tentang masalah & isu-isu, analisis, daftar keluar solusi yang mungkin; mengambil solusi terbaik, menerapkan dan memverifikasi solusi untuk mengelola proyek.
  4. Keterampilan mendengarkan: Manajer perlu berkonsentrasi. Keterampilan ini membantu dia untuk memahami masalah tim dan yang terpenting untuk mengelola sumber daya. Jika manajer meningkatkan keterampilan mereka dalam mendengarkan, mereka bisa memperbaiki sumber daya manusia secara tepat.
  5. Profesionalisme: Manajer harus dapat berfungsi di hampir setiap lingkungan. Manajer harus mematuhi kode etik yang dirancang dan di setujui oleh organisasi. Selalu bersikap profesional dalam membimbing sebuah tim dalam meningkatkan kesuksesan tim dan reputasi organisasi atau perusahaan. 

Perbedaan Proyek dan Operasional
  1. Proyek adalah gabungan dari SDM, alat, modal, dll dalam suatu wadah organisasi untuk menyelesaikan tujuan dan sasaran dari proyek tersebut dalam kurun waktu tertentu dan dibatasi oleh waktu dan anggaran.
  2. Operasional adalah suatu pengertian yang dijadikan pedoman untuk melakukan suatu kegiatan atau pekerjaan.

Pengertian Proyek dan Manajemen Proyek

Pengertian Proyek: Proyek adalah gabungan dari SDM, Modal, Alat yang tergabung dalam suatu organisasi sementara untuk mencapai tujuan dalam sasaran dan tujuan. Sifat dari suatu proyek adalah bersifat sementara dan dalam kurun waktu yang dibatasi. 

Pengertian Manajemen Proyek: Penerapan ilmu pengetahuan, keahlian dan ketrampilan, cara teknis yang terbaik dan dengan sumber daya yang terbatas untuk mencapai sasaran yang telah ditentukan agar mendapatkan hasil yang optimal dalam hal kinerja, waktu, mutu dan keselamatan kerja. Dalam manajemen proyek, perlunya pengelolaan yang baik dan terarah karena suatu proyek memiliki keterbatasan sehingga tujuan akhir dari suatu proyek bisa tercapai. Yang perlu dikelola dalam area manajemen proyek yaitu biaya, mutu, waktu, kesehatan dan keselamatan kerja, sumberdaya, lingkungan, resiko dan sistem informasi